Quran Kita

Surat 83: Al Mutaffifin (Orang-orang Curang)

Pelajari dan dengarkan Surah Al Mutaffifin dengan teks Arab, transkripsi, dan terjemahan.

83:1
وَيۡلٞ لِّلۡمُطَفِّفِينَ ١
Waylun Lilmuţaffifīna
Kecelakaan besarlah bagi orang-orang yang curang 1
83:2
ٱلَّذِينَ إِذَا ٱكۡتَالُواْ عَلَى ٱلنَّاسِ يَسۡتَوۡفُونَ ٢
Al-Ladhīna 'Idhā Aktālū `Alá An-Nāsi Yastawfūna
(yaitu) orang-orang yang apabila menerima takaran dari orang lain, mereka minta dipenuhi,
83:3
وَإِذَا كَالُوهُمۡ أَو وَّزَنُوهُمۡ يُخۡسِرُونَ ٣
Wa 'Idhā Kālūhum 'Aw Wazanūhum Yukhsirūna
dan apabila mereka menakar atau menimbang untuk orang lain, mereka mengurangi.
83:4
أَلَا يَظُنُّ أُوْلَٰٓئِكَ أَنَّهُم مَّبۡعُوثُونَ ٤
'Alā Yažunnu 'Ūla'ika 'Annahum Mab`ūthūna
Tidaklah orang-orang itu menyangka bahwa sesungguhnya mereka akan dibangkitkan,
83:5
لِيَوۡمٍ عَظِيمٖ ٥
Liyawmin `Ažīmin
pada suatu hari yang besar,
83:6
يَوۡمَ يَقُومُ ٱلنَّاسُ لِرَبِّ ٱلۡعَٰلَمِينَ ٦
Yawma Yaqūmu An-Nāsu Lirabbi Al-`Ālamīna
(yaitu) hari (ketika) manusia berdiri menghadap Tuhan semesta alam?
83:7
كـَلَّآ إِنَّ كِتَٰبَ ٱلۡفُجَّارِ لَفِي سِجِّينٖ ٧
Kallā 'Inna Kitāba Al-Fujjāri Lafī Sijjīnin
Sekali-kali jangan curang, karena sesungguhnya kitab orang yang durhaka tersimpan dalam Sijjīn 1
83:8
وَمَآ أَدۡرَىٰكَ مَا سِجِّينٞ ٨
Wa Mā 'Adrāka Mā Sijjīnun
Tahukah kamu apakah Sijjīn itu?
83:9
كِتَٰبٞ مَّرۡقُومٞ ٩
Kitābun Marqūmun
(Ialah) kitab yang bertulis.
83:10
وَيۡلٞ يَوۡمَئِذٖ لِّلۡمُكَذِّبِينَ ١٠
Waylun Yawma'idhin Lilmukadhdhibīna
Kecelakaan yang besarlah pada hari itu bagi orang-orang yang mendustakan,
83:11
ٱلَّذِينَ يُكَذِّبُونَ بِيَوۡمِ ٱلدِّينِ ١١
Al-Ladhīna Yukadhdhibūna Biyawmi Ad-Dīni
(yaitu) orang-orang yang mendustakan hari pembalasan.
83:12
وَمَا يُكَذِّبُ بِهِۦٓ إِلَّا كُلُّ مُعۡتَدٍ أَثِيمٍ ١٢
Wa Mā Yukadhdhibu Bihi 'Illā Kullu Mu`tadin 'Athīmin
Dan tidak ada yang mendustakan hari pembalasan itu melainkan setiap orang yang melampaui batas lagi berdosa,
83:13
إِذَا تُتۡلَىٰ عَلَيۡهِ ءَايَٰتُنَا قَالَ أَسَٰطِيرُ ٱلۡأَوَّلِينَ ١٣
'Idhā Tutlá `Alayhi 'Āyātunā Qāla 'Asāţīru Al-'Awwalīna
yang apabila dibacakan kepadanya ayat-ayat Kami, ia berkata, "Itu adalah dongengan orang-orang yang dahulu",
83:14
كـَلَّاۖ بَلۡۜ رَانَ عَلَىٰ قُلُوبِهِم مَّا كَانُواْ يَكۡسِبُونَ ١٤
Kallā  ۖ  Bal  ۜ  Rāna `Alá Qulūbihim Mā Kānū Yaksibūna
Sekali-kali tidak (demikian), sebenarnya apa yang selalu mereka usahakan itu menutupi hati mereka.
83:15
كـَلَّآ إِنَّهُمۡ عَن رَّبِّهِمۡ يَوۡمَئِذٖ لَّمَحۡجُوبُونَ ١٥
Kallā 'Innahum `An Rabbihim Yawma'idhin Lamaĥjūbūna
Sekali-kali tidak sesungguhnya mereka pada hari itu benar-benar terhalang dari (melihat) Tuhan mereka. 1
83:16
ثُمَّ إِنَّهُمۡ لَصَالُواْ ٱلۡجَحِيمِ ١٦
Thumma 'Innahum Laşālū Al-Jaĥīmi
Kemudian sesungguhnya mereka benar-benar masuk neraka.
83:17
ثُمَّ يُقَالُ هَٰذَا ٱلَّذِي كُنتُم بِهِۦ تُكَذِّبُونَ ١٧
Thumma Yuqālu Hādhā Al-Ladhī Kuntum Bihi Tukadhdhibūna
Kemudian dikatakan (kepada mereka), "Inilah azab yang dahulu selalu kamu dustakan".
83:18
كـَلَّآ إِنَّ كِتَٰبَ ٱلۡأَبۡرَارِ لَفِي عِلِّيِّينَ ١٨
Kallā 'Inna Kitāba Al-'Abrāri Lafī `Illīyīna
Sekali-kali tidak, sesungguhnya kitab orang-orang berbakti itu (tersimpan) dalam ʻIlliyyīn 1
83:19
وَمَآ أَدۡرَىٰكَ مَا عِلِّيُّونَ ١٩
Wa Mā 'Adrāka Mā `Illīyūna
Tahukah kamu apakah ʻIlliyyīn itu?
83:20
كِتَٰبٞ مَّرۡقُومٞ ٢٠
Kitābun Marqūmun
(Yaitu) kitab yang bertulis,
83:21
يَشۡهَدُهُ ٱلۡمُقَرَّبُونَ ٢١
Yash/haduhu Al-Muqarrabūna
yang disaksikan oleh malaikat-malaikat yang didekatkan (kepada Allah).
83:22
إِنَّ ٱلۡأَبۡرَارَ لَفِي نَعِيمٍ ٢٢
'Inna Al-'Abrāra Lafī Na`īmin
Sesungguhnya orang yang berbakti itu benar-benar berada dalam kenikmatan yang besar (surga),
83:23
عَلَى ٱلۡأَرَآئِكِ يَنظُرُونَ ٢٣
`Alá Al-'Arā'iki Yanžurūna
mereka (duduk) di atas dipan-dipan sambil memandang.
83:24
تَعۡرِفُ فِي وُجُوهِهِمۡ نَضۡرَةَ ٱلنَّعِيمِ ٢٤
Ta`rifu Fī Wujūhihim Nađrata An-Na`īmi
Kamu dapat mengetahui dari wajah mereka kesenangan hidup mereka yang penuh kenikmatan.
83:25
يُسۡقَوۡنَ مِن رَّحِيقٖ مَّخۡتُومٍ ٢٥
Yusqawna Min Raĥīqin Makhtūmin
Mereka diberi minum dari khamar murni yang dilak (tempatnya),
83:26
خِتَٰمُهُۥ مِسۡكٞۚ وَفِي ذَٰلِكَ فَلۡيَتَنَافَسِ ٱلۡمُتَنَٰفِسُونَ ٢٦
Khitāmuhu Miskun  ۚ  Wa Fī Dhālika Falyatanāfasi Al-Mutanāfisūna
laknya adalah kesturi; dan untuk yang demikian itu hendaknya orang berlomba-lomba.
83:27
وَمِزَاجُهُۥ مِن تَسۡنِيمٍ ٢٧
Wa Mizājuhu Min Tasnīmin
Dan campuran khamar murni itu adalah dari Tasnīm,
83:28
عَيۡنٗا يَشۡرَبُ بِهَا ٱلۡمُقَرَّبُونَ ٢٨
`Aynāan Yashrabu Bihā Al-Muqarrabūna
(yaitu) mata air yang minum darinya orang-orang yang didekatkan kepada Allah.
83:29
إِنَّ ٱلَّذِينَ أَجۡرَمُواْ كَانُواْ مِنَ ٱلَّذِينَ ءَامَنُواْ يَضۡحَكُونَ ٢٩
'Inna Al-Ladhīna 'Ajramū Kānū Mina Al-Ladhīna 'Āmanū Yađĥakūna
Sesungguhnya orang-orang yang berdosa adalah mereka yang dahulunya (di dunia) menertawakan orang-orang yang beriman.
83:30
وَإِذَا مَرُّواْ بِهِمۡ يَتَغَامَزُونَ ٣٠
Wa 'Idhā Marrū Bihim Yataghāmazūna
Dan apabila orang-orang yang beriman lalu di hadapan mereka, mereka saling mengedip-ngedipkan matanya.
83:31
وَإِذَا ٱنقَلَبُوٓاْ إِلَىٰٓ أَهۡلِهِمُ ٱنقَلَبُواْ فَكِهِينَ ٣١
Wa 'Idhā Anqalabū 'Ilá 'Ahlihimu Anqalabū Fakihīna
Dan apabila orang-orang berdosa itu kembali kepada kaumnya, mereka kembali dengan gembira.
83:32
وَإِذَا رَأَوۡهُمۡ قَالُوٓاْ إِنَّ هَٰٓؤُلَآءِ لَضَآلُّونَ ٣٢
Wa 'Idhā Ra'awhum Qālū 'Inna Hā'uulā' Lađāllūna
Dan apabila mereka melihat orang-orang mukmin, mereka mengatakan, "Sesungguhnya mereka itu benar-benar orang-orang yang sesat",
83:33
وَمَآ أُرۡسِلُواْ عَلَيۡهِمۡ حَٰفِظِينَ ٣٣
Wa Mā 'Ursilū `Alayhim Ĥāfižīna
padahal orang-orang yang berdosa itu tidak dikirim untuk penjaga bagi orang-orang mukmin.
83:34
فَٱلۡيَوۡمَ ٱلَّذِينَ ءَامَنُواْ مِنَ ٱلۡكُفَّارِ يَضۡحَكُونَ ٣٤
Fālyawma Al-Ladhīna 'Āmanū Mina Al-Kuffāri Yađĥakūna
Maka pada hari ini, orang-orang yang beriman menertawakan orang-orang kafir,
83:35
عَلَى ٱلۡأَرَآئِكِ يَنظُرُونَ ٣٥
`Alá Al-'Arā'iki Yanžurūna
mereka (duduk) di atas dipan-dipan sambil memandang.
83:36
هَلۡ ثُوِّبَ ٱلۡكُفَّارُ مَا كَانُواْ يَفۡعَلُونَ ٣٦
Hal Thūwiba Al-Kuffāru Mā Kānū Yaf`alūna
Sesungguhnya orang-orang kafir telah diberi ganjaran terhadap apa yang dahulu mereka kerjakan.